Yogyakarta — Departemen Fisika FMIPA Universitas Gadjah Mada kembali menorehkan prestasi membanggakan melalui raihan tiga penghargaan pada ajang Insan UGM Berprestasi 2025. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi universitas kepada sivitas akademika dan mitra yang telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam pengembangan inovasi, publikasi ilmiah, serta pemanfaatan dan hilirisasi hasil riset UGM.