Kuliah Umum Astrofisika bersama Mahasiswa UIN Walisongo Semarang

Kamis, 30 Mei 2024, Departemen Fisika UGM mengadakan kuliah umum bertajuk astrofisika yang diikuti oleh 48 mahasiswa Program Studi S2 Ilmu Falak Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang. Kuliah umum kali ini dibawakan oleh Dr. Eng. Rinto Anugraha NQZ, S.Si., M.Si., selaku dosen Fisika UGM di bidang astrofisika.

Para mahasiswa UIN Walisongo sedang mendengarkan kuliah umum Astrofisika di ruang sidang 1 Departemen Fisika bersama Dr. Eng. Rinto Anugraha NQZ, S.Si., M.Si.

Kegiatan dimulai dengan pengenalan secara singkat mengenai Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam di Ruang Sidang I Departemen Fisika UGM. Setelahnya dilanjutkan dengan pemaparan materi kuliah oleh Dr. Eng. Rinto Anugraha NQZ, S.Si., M.Si. Penjelasan yang diberikan oleh Dr. Rinto sangat komprehensif dan mampu membangkitkan antusiasme para mahasiswa yang hadir.

Setelah mengikuti rangkaian materi pada sesi kelas, para mahasiswa melanjutkan kegiatan tour lab ke Laboratorium Fisika Material dan Instrumentasi. Mahasiswa diajak berkenalan dengan alat-alat yang digunakan baik untuk praktikum maupun untuk penelitian.

Tour lab mahasiswa UIN Walisongo di Laboratorium Fisika Material dan Instrumentasi

Kegiatan kuliah umum ini merupakan salah satu upaya yang mendukung pencapaian pilar ke-4 dan pilar ke-17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan yang berkaitan dengan pendidikan yang bermutu dan kemitraan untuk mencapai tujuan tersebut. Mahasiswa secara langsung mendapatkan manfaat dari pengalaman belajar dan pengenalan alat-alat riset. Dengan begitu, diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan mereka dalam bidang fisika terutama astrofisika. Sebaliknya, universitas diberi kesempatan untuk menjalin kemitraan yang dapat meningkatkan motivasi mahasiswa dalam menyelesaikan pendidikan mereka.

Penulis: Rafida Salma Rahmawati

Foto: Dina Wardiningsih, Rafida Salma Rahmawati

Kata kunci: astrofisika, kuliah umum

Leave A Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.